SMA Negeri 1 Cangkringan telah melaksanakan ASPD tahun 2025. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menyiapkan peserta didik kelas XII dalam mengikuti UTBK masuk PTN, pemetaan pemahaman literasi dan numerasi di Tingkat sekolah dan Kabupaten/Kota, pemetaan mutu hasil belajar peserta didik kelas XII baik di Tingkat sekolah maupun di Tingkat Kabupaten/Kota, memotivasi peserta didik untuk belajar secara optimal dalam rangka mencapai standar nasional dan standar masuk PTN, serta hasil ASPD akan digunakan sebagai bahan dalam melakukan pembinaan dan pendampingan di satuan Pendidikan.

Peserta ASPD adalah peserta didik kelas XII dibagi dalam 3 Sesi dengan rincian : Sesi I:  46 siswa dari kelas XII MIPA 1 sebanyak 33 siswa dan 13 siswa dari XII MIPA 2. Sesi II : 45 siswa dari kelas XII MIPA 2 sebanyak 22 siswa dan 23 siswa dari XII IPS 1. Sesi III:  45 siswa dari kelas XII IPS 1 sebanyak 12 siswa dan 33 siswa dari kelas XII IPS 2.

Sebelum pelaksanakan ASPD dilaksanakan pembimbingan persiapan ASPD agar peserta didik lebih siap dan memiliki gambaran dalam pelaksanaan ASPD. Uji coba ASPD dilaksanakan pada hari Senin, 24 Februari 2025 berjalan dengan lancar. Pelaksanaan ASPD pada hari Selasa- Rabu, 25-26 Maret 2025 dilaksanakan di Laboratorium Komputer untuk Sesi I : 08.00 – 10.00 Wib, Sesi II : 10.30 – 12.30 Wib , Sesi III : 10.30 – 12.30 WIB. Pengawas kegiatan ASPD dari internal dan dilaksanakan monitoring dari Dikpora.

Materi ASPD yang diujikan:

Hari I : Selasa, 25 Februari 2025

  1. Tes Potensi Skolastik (TPS) (jumlah 85 butir soal dengan durasi 90 menit)
  2. Penalaran Umum
  • Penalaran Induktif
  • Penalaran Deduktif
  • Penalaran Kuantitatif
  1. Pengetahuan dan Pemahaman Umum
  2. Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis
  3. Pengetahuan Kuantitatif
  4. Literasi Bahasa Inggris (jumlah 20 butir soal dengan durasi 30 menit)

Hari II : Rabu, 26 Februari 2025

  1. Literasi Bahasa Indonesia (jumlah 30 butir soal dengan durasi 45 menit)
  2. Penalaran Matematika (jumlah 30 butir soal dengan durasi 60 menit)

Tim Website-Humas 2025